Jumat, 04 Juni 2010

LELUCON

DITILANG

Seorang pegawai terlambat pergi ke kantor, ia tergesa-gesa dengan motornya. Sialnya ditengah jalan terjadi razia dadakan oleh polisi. Prriiittt.., motornya dihentikan oleh polisi. "Mana surat-suratnya!", kata polisi. Sialnya ternyata si pengendara motor itu nggak bawa SIM. "Kamu saya tilang!", seru polisi. "wah, jangan pak, damai saja ya pak..", kata si pengendara sambil memberi uang 20 ribuan. "Ya sudah, kamu pulang lagi, ambil dulu surat kelengkapan yang kurang!".

Si pengendara akhirnya pulang untuk mengambil SIM dan kembali berangkat ke kantor untuk bekerja. Priiitttt.., si pengendara diberhentikan polisi lagi. "Ada apa lagi sih pak?", kata si pengendara. "Anda tidak pakai helm!", kata polisi. Sial banget, gara-gara pulang mengambil SIM malah kelupaan helm, akhirnya si pengendara pulang mengambil helmnya setelah terkuras 20 ribu lagi.

Di tengah jalan saat kembali ke kantor, priiittttt!, "Nih.. surat-surat lengkap, helm udah bawa, serakah amat, ada apa lagi sih pak?", kata pengendara.

"Surat lengkap, helm sudah dipakai.. sekarang motornya mana!!???", seru polisi.
_____________________________________________________________________________________

PESAWAT

Seorang kakek bercerita tentang pengalamannya sewaktu berperang pada jaman tempo doeloe. Percakapan mereka sebagai berikut :
kakek :"Dulu opa pergi berperang, ketika opa dan teman-teman opa akan pergi menyerang musuh pakai pesawat, ternyata di tengah perjalanan pesawat kami tertembak oleh musuh sehingga pesawat kami hancur dan semua yang ada dipesawat itu meninggal termasuk sang pilot" cerita kakek dengan bangga.
cucu engan nada heran "Tapi kenapa opa sampai sekarang masih hidup ?"
kakek :Menjawab dengan penuh kebanggaan "Karena opa ketinggalan pesawat!!!"
_____________________________________________________________________________________

SERANGAN MALAM

Empat orang anak pergi kemping pada akhir pekan. Nyamuk sangat banyak ditempat itu, sehingga semalaman mereka perlu bersembunyi di bawah selimut. Ketika salah seorang anak melihat gerombolan kunang-kunang, salah seorang anak berbisik kepada temannya, "Sebaiknya kita menyerah, mereka datang dengan jumlah banyak, dan mereka semua membawa senter."
_____________________________________________________________________________________

LOMBA PANAH

Pada suatu perlombaan panahan, ada 3 peserta yg mengikutinya.
Peserta I dari Inggris
Peserta II dari Amerika
Peserta III dari Indonesia
Peserta I dari Inggris menunjukkan kebolehannya dengan meletakkan semangka di atas kepala seseorang. Setelah diukur, dikeker, dilepaskanlah anak panahnya ...... plesh....... ternyata semangkanya terbelah dua. Clap, clap, clap ........ tepuk tangan para penonton. Dengan bangganya si Inggris berkata : I AM ROBIN HOOD !
Peserta II dari Amerika meletakkan jeruk di atas kepala seseorang. Plesh......., ternyata jeruk itu terbelah dua. Clap, clap, clap.... penonton bertambah kagum ..... Si Amerika berkata : I AM SUPER..... MAN
Peserta III membuat penonton menahan napas, karena dia meletakkan sebuah duku di atas kepala seseorang. Anak panah ditarik ...., penonton terbelalak ........, plesh.... ternyata anak panah itu mengenai jidat orang itu dan matilah dia. Lalu si Indonesia berkata: I AM ..................... SORRY !
_____________________________________________________________________________________

PELAJARAN BAGUS

Di sebuah Sekolah Menengah Umum seorang Guru ingin mendemonstrasikan kepada murid- muridnya pengaruh buruk dari Alkohol pada manusia. Ia mengambil dua buah gelas. Satu diisinya dengan air putih dan lainnya dengan alkohol. Kemudian, di masukkannya juga seekor Cacing. Ternyata, Cacing yang di masukkan ke dalam gelas berisi Alkohol, langsung kejang dan mati. " Bonnie, " tanya Guru, " Kesimpulan apa yang dapat kita tarik dari presentasi ini ? " " Kalau kita minum alkohol, kita tidak akan cacingan..."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar